Pendapat Yang Membolehkan: "Haji Wajib " Boleh Tanpa Mahram.
المسألة الرابعة: سفر المرأة إلي الحج بلا محرم. تنازع العلماء في هذه المسألة هل هو شرط في الوجوب أم لا؟
بمعني إذا لم تجد محرما هل يسقط عنها الوجوب أو لا يسقط؟ تنازع العلماء علي قولين:
Syaikh Dr Abdul Aziz bin Rais ar Rais, “Tentang wanita mengadakan perjalanan jauh alias dalam rangka pergi haji tanpa mahram, para ulama bersilang pendapat tentang masalah ini apakah mahram bagi wanita adalah syarat wajib haji ataukah bukan? Artinya jika seorang muslimah tidak menjumpai mahram apakah kewajiban pergi haji itu gugur darinya ataukah tidak?
Para ulama berselisih pendapat dalam hal ini terbagi menjadi dua pendapat:
القول الأول: أن سفر المرأة بمحرم واجب وهذا قول أبي حنيفة و أحمد في رواية.
Pendapat pertama, seorang wanita itu wajib bersafar ketika hendak pergi haji bersama mahram. Inilah pendapatAbu Hanifah dan Ahmad dalam salah satu pendapat beliau.
وأقوي ما استدل به هؤلاء ما ثبت في صحيحين من حديث ابن عباس أن النبي- صلي الله عليه وعلي آله وصحبه وسلم- قال: لا تسافر المرأة إلا مع ذي محرم. فقال رجل: يا رسول الله إن امرأتي خرجت حاجة وإني اكتتبت في غزوة كذا وكذا قال: انطلق فحج مع امرأتك.
Dalil mereka yang paling kuat adalah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari dan Muslim dari Ibnu Abbas, sesungguhnya Nabi bersabda, “Wanita itu tidak boleh bepergian jauh melainkan bersama mahram”.
Ada seorang laki-laki yang berkata, “Wahai Rasulullah, sesungguhnya isteriku hendak pergi haji sedangkan aku sudah tercatat untuk mengikuti perang ini. Nabi bersabda, “Pergilah haji bersama isterimu”.
قالوا: هذا صريح في الحج فدل هذا علي أنه شرط لوجوب الحج بنسبة للمرأة.
Mereka mengatakan bahwa hadits di atas merupakan dalil tegas dalam masalah ini. Hadits di atas menunjukkan bahwa adanya mahram adalah syarat wajibnya haji bagi seorang muslimah.
القول الثاني أن سفر المرأة بلا محرم جائز وليس محرم شرطا للجوب. وهذا قول مالك والشافعي وأحمد في رواية وهو اختيار شيخ الإسلام ابن تيمية.
Pendapat kedua, safarnya seorang muslimah dalam rangka haji tanpa mahram itu diperbolehkan sehingga adanya mahram bukanlah syarat wajibnya haji bagi muslimah.
Ini adalah pendapat Malik, Syafii, Ahmad dalam salah satu pendapat beliau dan inilah pendapat yang dipilih oleh Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah.
وأقوي ما استدل به هؤلاء ما ثبت في البخاري عن عدي بن حاتم أن النبي-صلى الله عليه و سلم- قال: لإن طالت بك الحياة لترين المرأة تسافر من حيرة إلي أن تطوف بالبيت لا تخشي إلا الله والذئب علي غنمها.
Dalil paling kuat yang mereka pergunakan adalah hadits yang diriwayatkan oleh Bukhari dari Adi bin Hatim, Nabi bersabda kepada Adi, “Jika engkau berumur panjang maka engkau pasti akan melihat seorang perempuan yang mengadakan perjalanan jauh dari Hirah untuk bisa bertawaf mengelilingi Ka’bah tanpa rasa takut kecuali hanya kepada Allah dan khawatir ada serigala yang memangsa kambingnya”.
قالوا: هذا إخبار علي وجه المدح والثناء. وما كان كذلك، فيدل علي الجواز.
Mereka mengatakan bahwa berita yang Nabi sampaikan dalam hadits ini memuat unsur pujian dan sanjungan. Berita yang Nabi sampaikan yang mengandung unsur pujian dan sanjungan itu menunjukkan bolehnya melakukan apa yang Nabi ceritakan.
وذلك أن ما يخبر به له أحوال ثلاثة: إما أن يكون مقرونا بالذم وهذا يدل علي حرمة.
Berita yang Nabi ceritakan itu terbagi tiga macam:
Pertama, cerita yang mengandung unsur celaan, ini menunjukkan haramnya isi cerita yang Nabi sampaikan.
أو أن يكون مقرونا بالمدح فيدل علي أنه ليس محرما. إذ لو كان محرما لما اقترن بالمدح.
Kedua, cerita yang diiringi pujian. Cerita semisal ini menunjukkan tidak haramnya isi cerita yang Nabi sampaikan karena seandainya hal itu hukumnya haram tentu saja Nabi tidak akan mengiringi ceritanya dengan pujian.
وإما أن لا يقترن لا بمدح ولا ذم فهذا لا يستفاد منه لا إباحة لا حرمة.
Ketiga, cerita yang tidak memuat unsur pujian atau pun celaan. Tidak ada simpulan hukum apapun yang bisa kita ambil dari cerita semacam ini, baik hukum mubah atau pun hukum haram.
وحديث عدي هذا مقرون بالمدح والثناء.
Hadits yang dibawakan oleh Adi di atas tergolong cerita Nabi yang memuat unsur pujian dan sanjungan.
واستدلوا بأن هذا هو ثابت عن صحابة رسول الله-صلى الله عليه و سلم- فقد ثبت عند ابن حزم في المحلي عن ابن عمر أنه اعتق مولية له يعني إماء أعتقهن فلما اعتقهن صرن أجانب بنسبة له. قال: فحج بهن.
إذا حج بهن بلا محرم.
Mereka juga beralasan bahwa inilah yang menjadi pendapat para sahabat Rasulullah.
Dalam kitab al Muhalla karya Ibnu Hazm terdapat riwayat dari Ibnu Umar bahwa beliau memerdekakan beberapa budak perempuannya. Setelah dimerdekakan, tentu saja para wanita tersebut tidak lagi punya hubungan apapun dengan Ibnu Umar. Ternyata Ibnu Umar pergi haji bareng dengan mereka. J
adi para wanita tersebut pergi haji tanpa mahram.
واستدلوا بما ثبت عن عائشة عند البيهقي وغيره أنه لما ذكر لها المحرمية للمرأة قالت: هل تجد كل امرأة محرما؟
Mereka juga beralasan dengan riwayat yang valid dari 'Aisyah yang diriwayatkan oleh Baihaqi dll tatkala ada orang yang menyampaikan kepada Aisyah bahwa mahram adalah syarat wajib haji bagi muslimah, beliau berkomentar, “Apakah semua wanita memiliki mahram untuk pergi haji?!”
وقبل الترجيح، أجمع العلماء علي أن المرأة لا تسافر بلا محرم في سفر مستحب ولا مباح. وإنما الخلاف في سفر واجب.
ذكر الإجماع البغوي وأقره ابن حجر. وذكره النووي وغير واحد من أهل العلم.
Sebelum kita memilih pendapat yang terkuat, perlu diketahui bahwa para ulama itu bersepakat bahwa wanita itu tidak boleh bepergian jauh tanpa mahram manakala hukum bepergian jauh tersebut adalah mustahab atau malah mubah. Yang diperselisihkan oleh para ulama adalah safar yang hukumnya wajib.
Nukilan ijma ini disampaikan oleh al Baghawi dan disetujui oleh Ibnu Hajar. Juga disebutkan oleh an Nawawi dan ulama lainnya.
وشذ بعض الشافعية كالكرابيسي وجوز سفر المرأة بلا محرم في أسفار غير واجبة. هذا مخالف لإجماع أهل العلم.
Memang ada sebagian ulama mazhab Syafii semisal al Karabisi yang memiliki pendapat nyleneh dengan membolehkan wanita bepergian jauh tanpa mahram dalam safar yang hukumnya tidak wajib. Pendapat ini adalah pendapat yang menyelisihi ijma para ulama.
إذا الخلاف في السفر بلا محرم في سفر واجب. ذكر البغوي كإسلام المرأة في دار الكفر سافر إلي دار الإسلام وتسافر إلي دار الإسلام لتبعد عن هؤلاء الكفار.
Jadi hal yang diperselisihkan oleh para ulama adalah safar tanpa mahram dalam safar wajib contohnya sebagaimana yang disebutkan oleh al Baghawi adalah wanita yang masuk Islam di negara kafir lalu mengadakan perjalanan jauh menuju negara muslim untuk menjauhi lingkungan orang-orang kafir.
إذا تبين هذا، فالأظهر-والله أعلم- أن اشتراط المحرمية في الحج فيه نظر. وأنه يصح للمرأة أن تسافر في الحج بلا محرم إذا كانت رفقة آمنة. والمراد هنا بالحج الواجب لا مستحب.
Setelah poin di atas dimengerti dengan baik, pendapat yang paling kuat adalah mempersyaratkan mahram bagi muslimah yang hendak pergi haji itu pendapat yang kurang tepat. Yang tepat, boleh bagi muslimah untuk safar dalam rangka haji tanpa mahram jika dia mendapatkan rasa aman bersama rombongannya. Namun ingat yang dimaksud dengan haji di sini adalah haji yang wajib [baca: haji pertama], bukan haji yang sunnah[baca: haji kedua dst].
فإن قيل: بماذا يجاب علي حديث ابن عباس المتقدم؟
Jika ada yang bertanya, jawaban apa yang anda berikan untuk hadits dari Ibnu Abbas di atas?
فيقال: الجواب عليه إن ذاك الحج ليس حجا واجبا، إذ الحج إنما فرض في السنة العاشرة التي حج فيها النبي-صلى الله عليه و سلم- كما قرر ذلك وبسطه شيخ الإسلام في مجموع الفتاوي وابن القيم في زاد المعاد.
Jawabannya adalah haji yang dilakukan oleh sang wanita bersama suaminya dalam hadits dari Ibnu Abbas di atas bukanlah haji wajib. Karena haji baru diwajibkan pada tahun 10 H. Itulah tahun Nabi pergi haji. Demikian yang ditegaskan dan dijelaskan panjang lebar oleh Syaikhul Islam Ibnu Taimiyyah dalam Majmu Fatawa dan Ibnul Qayyim dalam Zadul Maad.
فإنه في السنة العاشرة صار الحج في شهر ذي الحجة. إذ كان عند المشركين تأخير الحج، كل سنتين بشهر. يجعل في كل سنتين في شهر المحرم وبعد ذلك في كل سنتين في شهر صفر. فلما وافق السنة العاشرة عاد كهيئته كما بينه النبي-صلى الله عليه و سلم- فوافق الحج شهر ذي الحجة. هي التي فرضت فيها الحج.
Pada tahun 10 H haji dilakukan pada bulan Dzulhijjah. Orang-orang musyrik dahulu setiap dua tahun sekali memundurkan satu bulan pelaksanaan ibadah haji. Setelah dua tahun haji di bulan Dzulhijjah, selama dua tahun haji dilakukan di bulan Muharram. Setelah itu selama dua tahun, haji dilakukan pada bulan Shafar dst.
Pada tahun 10 H, pelaksanaan haji bertepatan dengan bulan Dzulhijjah dan sejak saat ini pelaksanaan ibadah haji kembali ke relnya semula sebagaimana yang dikatakan oleh Nabi. Pada tahun 10 H tersebut pelaksanaan ibadah haji bertepatan dengan bulan Dzulhijjah. Itulah tahun diwajibkannya ibadah haji.
إذا تلك السنة لم يحج النبي-صلى الله عليه و سلم- وإنما خرجت المرأة حاجة. فقد خرج النبي-صلى الله عليه و سلم- في الغزو. فإذا ذاك الحج ليست حجا واجبا وبحثنا في الحج الواجب لا في الحج المستحب كما تقدم بيان تحرير محل النزاع.
Jika demikian, di tahun keberangkatan haji sang isteri berserta suaminya, Nabi tidak pergi haji. Hanya perempuan tersebut yang pergi haji, tanpa Nabi. Sedangkan Nabi sendiri malah berangkat berperang.
Jadi haji yang ada dalam hadits dari Ibnu Abbas di atas bukanlah haji wajib sedangkan yang kita bahas adalah haji wajib, bukan haji yang hukumnya sunnah sebagaimana yang telah disampaikan di atas saat kita mendudukkan haji jenis apakah yang diperselisihkan ulama”
[Diterjemahkan dan ditranskrip dari ceramah yang disampaikan oleh Syaikh Dr Abdul Aziz bin Rais ar Rais dengan judul Masail fil Hajj Majmuah Ula pada menit 20:40 sampai 25:05. ceramah beliau ini bisa anda dengarkan dan atau anda download pada tautan berikut ini:Pendapat yang Tidak Membolehkan :Berhaji Tanpa Mahrom"
An Nawawi rahimahullah berkata, “Para ulama berijma’ (sepakat) bahwa seorang wanita dinilai wajib menunaikan haji dalam Islam jika ia telah berkemampuan. Hal ini berdasarkan keumuman firman Allah Ta’ala,
وَلِلَّهِ عَلَى النَّاسِ حِجُّ الْبَيْتِ مَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيلًا
“Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, Yaitu (bagi) orang yang sanggup Mengadakan perjalanan ke Baitullah” (QS. Ali Imron: 97).
Mengenai kemampuan di sini sebenarnya sama halnya dengan pria. Namun para ulama berselisih pendapat apakah pada wanita disyaratkan harus adanya mahrom ataukah tidak.”[1]
Khilaf Ulama
Berikut adalah beberapa pendapat para ulama mengenai hukum berhaji tanpa mahrom.
Disyaratkan seorang wanita dalam safar hajinya untuk ditemani oleh suami atau mahromnya jika memang ia telah menempuh jarak safar ke Makkah selama tiga hari. Jarak seperti ini adalah jarak minimal untuk dikatakan bersafar, demikian pendapat ulama Hanafiyah dan Hambali.
Mereka berdalil dengan hadits Ibnu ‘Umar, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallambersabda,
لاَ تُسَافِرِ الْمَرْأَةُ ثَلاَثًا إِلاَّ وَمَعَهَا ذُو مَحْرَمٍ
“Tidak boleh seorang wanita bersafar tiga (hari perjalanan) melainkan harus bersama mahromnya.” (HR. Muslim no. 1338 dan 1339, dari Ibnu ‘Umar)
Ulama Syafi’iyah dan ulama Malikiyah membolehkan mahrom tersebut diganti. Ulama Syafi’iyah berpendapat bahwa jika ada para wanita yang tsiqoh–dua atau lebih–yang memberikan rasa aman, maka ini cukup sebagai pengganti mahrom atau suami. Hal ini ditinjau jika wanita tersebut sudah dikenai kewajiban untuk berhaji dalam Islam. Menurut mereka, “Yang paling tepat, tidak disyaratkan adanya mahrom bagi para wanita tersebut (yang akan berhaji). Sudah cukup sebenarnya jika sudah ada jama’ah yang jumlahnya banyak.”
Namun jika didapati satu wanita tsiqoh, maka tidak wajib bagi mereka untuk berhaji (yang selain wajib). Akan tetapi boleh baginya berhaji jika hajinya adalah haji fardhu (wajib) atau haji nadzar. Bahkan boleh baginya keluar sendirian untuk menunaikan haji yang wajib atau untuk menunaikan nadzar, selama aman.
Ulama Malikiyah menambahkan yang intinya membolehkan. Mereka mengatakan bahwa jika wanita tidak mendapati mahrom atau tidak mendapati pasangan (suami untuk menemaninya), walaupun itu memperolehnya dengan upah, maka ia boleh bersafar untuk haji yang wajib atau haji dalam rangka nadzar selama bersama orang-orang (dari para wanita atau para pria yang sholih) yang memberikan rasa aman.
Ad Dasuqi (sala seorang ulama Malikiyah) berkata bahwa kebanyakan ulama Malikiyah mempersyaratkan wanita harus disertai mahrom.
Adapun haji yang sunnah para ulama sepakat bahwa tidak boleh seorang wanita bersafar untuk haji kecuali bersama suami atau mahromnya. Untuk haji yang sunnah tidak boleh ia bersafar dengan selain mahromnya, bahkan ia bisa terjerumus dalam dosa jika nekad melakukannya.
Demikian kami sarikan dari Al Mawsu’ah Al Fiqhiyah. [2]
Terdapat tambahan dari penjelasan An Nawawi rahimahullah dalam Syarh Shahih Muslim. An Nawawi berkata, “’Atho’, Sa’id bin Jubair, Ibnu Sirin, Imam Malik Al Auza’i dan pendapat Imam Asy Syafi’i yang masyhur berpendapat bahwa tidak disyaratkan adanya mahrom. Yang disyaratkan adalah si wanita mendapatkan rasa aman. Ulama Syafi’iyah menerangkan bahwa rasa aman tersebut bisa tercapai dengan adanya suami, mahrom atau wanita-wanita yang tsiqoh (terpercaya). Haji tidaklah diwajikan menurut madzhab kami kecuali dengan ada rasa aman dari salah satu hal tadi. Jika didapati satu wanita tsiqoh saja, maka haji tidak menjadi wajib. Akan tetapi wanita yang akan berhaji boleh bersafar dengan wanita lain walaupun bersendirian. Ini yang tepat. …
Pendapat yang masyhur dari Imam Asy Syafi’i dan mayoritas ulama Syafi’iyah adalah pendapat di atas. Ulama Syafi’iyah kemudian berselisih pendapat mengenai hukum wanita berhaji yang sunnah tanpa adanya mahrom atau untuk safar dengan tujuan ziaroh atau berdagang atau semacam itu yang tidak wajib. Sebagian ulama Syafi’iyah katakan bahwa hal-hal yang tidak wajib tadi dibolehkan sebagaimana haji (yang wajib). Namun pendapat mayoritas ulama, “Tidak boleh seorang wanita bersafar kecuali dengan suami atau mahromnya. Inilah yang tepat karena didukung oleh hadits-hadits yang shahih.”[3]
Titik Beda Pendapat
Al Qurthubi rahimahullah berkata,
Sebab perselisihan ulama dalam masalah ini adalah karena adanya pemahaman yang berbeda dalam menkompromikan berbagai hadits (yang melarang bersafar tanpa mahrom, pen) dengan firman Allah Ta’ala,
وَلِلَّهِ عَلَى النَّاسِ حِجُّ الْبَيْتِ مَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيلًا
“Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, Yaitu (bagi) orang yang sanggup Mengadakan perjalanan ke Baitullah” (QS. Ali Imron: 97).
Secara zhohir, yang dimaksud istitho’ah (dikatakan mampu dalam haji) adalahmampu pada badan (fisik). Jadi jika secara fisik mampu, maka diwajibkan untuk haji. Barangsiapa yang tidak mendapati mahrom namun ia sudah memiliki kemampuan secara fisik, maka ia tetap diwajibkan untuk haji. Dari sini, ketika terjadi pertentangan antara tesktual ayat dan hadits, maka muncullah beda pendapat di antara para ulama.
Imam Abu Hanifah dan para ulama yang sependapat dengannya menjadikan hadits (tentang larangan safar wanita tanpa mahrom) sebagai penjelas dari dalil yang menjelaskan istitho’ah (kemampuan) pada hak wanita.
Imam Malik dan ulama yang sependapat dengannya berpendapat bahwa istitho’ah(kemampuan) yang dimaksudkan adalah bisa dengan cukup wanita tersebut mendapatkan rasa aman dari para pria atau wanita lainnya. Sedangkan hadits (yang melarang wanita bersafar tanpa mahrom) tidaklah bertentangan jika memang safarnya adalah wajib (untuk menunaikan haji yang wajib, pen).
Demikian sarian dari penjelasan Al Qurthubi rahimahullah.[4]
Intinya dari penjelasan Al Qurthubi rahimahullah, ada perbedaan dalam memahami dua dalil berikut. Dalil pertama tentang istitho’ah (kemampuan dalam berhaji).
وَلِلَّهِ عَلَى النَّاسِ حِجُّ الْبَيْتِ مَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيلًا
“Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, Yaitu (bagi) orang yang sanggup Mengadakan perjalanan ke Baitullah” (QS. Ali Imron: 97).
Dalil kedua adalah tentang larangan bersafar tanpa mahram.
لاَ تُسَافِرِ الْمَرْأَةُ ثَلاَثًا إِلاَّ وَمَعَهَا ذُو مَحْرَمٍ
“Tidak boleh seorang wanita bersafar tiga (hari perjalanan) melainkan harus bersama mahromnya.” (HR. Muslim no. 1338 dan 1339, dari Ibnu ‘Umar)
Jadi ada ulama yang katakan bahwa ia tetap berangkat haji meskipun hanya mendapatkan rasa aman saja dengan ditemani para pria sholeh atau wanita yang tsiqoh (terpercaya). Karena para ulama yang berpendapat demikian menilai hajinya tetap ditunaikan, jika memang hajinya itu wajib. Sedangkan larangan untuk bersafar tanpa mahrom dinilai sebagai saddu dzari’ah, yaitu larangan yang bukan tertuju pada dzatnya akan tetapi terlarang karena dapat mengantarkan pada sesuatu yang terlarang. Dan mereka punya kaedah fiqh (yang tentu ini dibangun di atas dalil), “Sesuatu yang terlarang karena saddu dzari’ah dibolehkan jika dalam keadaan hajjah (butuh).” Dan mereka menganggap bahwa kondisi haji yang sudah wajib dilihat dari segi finansial dan fisik ini tetap dikatakan wajib meskipun akhirnya berangkatnya tanpa mahrom dan ditemani dengan para pria atau para wanita lain yang tsiqoh.
Sedangkan ulama yang menganggap tetap harus dengan mahrom—seperti pendapat ulama Hanafiyah dan ulama Hambali–, menyatakan bahwa mahrom itu sebagai syarat istitho’ah karena mereka menyatakan ayat yang membicarakan tentang istitho’ah (kemampuan) dalam berhaji dijelaskan dengan hadits larangan bersafar tanpa mahrom.
Riwayat Haji Tanpa Mahrom
Disebutkan Ibnu Hazm rahimahullah dalam Al Muhalla,
Sebagian ulama mengatakan bahwa seorang wanita boleh berhaji jika ia ditemani oleh orang-orang yang memberikan rasa aman, meskipun wanita tersebut kala itu tidak ditemani suami dan tidak ditemani mahromnya. Sebagaimana kami riwayatkan dari jalan Ibnu Abi Syaibah, ia berkata bahwa Waki’, dari Yunus (Ibnu Yazid), dari Zuhri, ia berkata, “Ada yang menanyakan pada ‘Aisyah—Ummul Mukminin—wanita, apakah betul seorang wanita tidak boleh bersafar kecuali dengan mahromnya?” ‘Aisyah menjawab,
ليس كل النساء تجد محرما
“Tidak setiap wanita memiliki mahrom.”
Dari jalur Sa’id bin Manshur, ia berkata bahwa Ibnu Wahb, dari ‘Amr bin Al Harits, dari Bukair bin Asyja’, dari Nafi’ (bekas budak Ibnu ‘Umar), beliau berkata,
كان يسافر مع عبد الله بن عمر موليات (له) (1) ليس معهن محرم،
Para bekas budak wanita milik ‘Abdullah bin ‘Umar pernah bersafar bersama beliau dan tidak ada bersama mereka mahrom.
Pendapat di atas juga menjadi pendapat Ibnu Sirin, ‘Atho’, nampak dari pendapat Az Zuhri, Qotadah, Al Hakam bin ‘Utaibah, ini juga menjadi pendapat Al Auza’i, Imam Malik, Imam Asy Syafi’i dan Abu Sulaiman dan beberapa sahabat.[5]
Ibnu Hazm rahimahullah pun memberikan sanggahan terhadap pendapat Imam Abu Hanifah (yang mensyaratkan wanita harus berhaji dengan mahrom). Beliaurahimahullah berkata, “Adapun pendapat Imam Abu Hanifah dalam penentuan yang kami sebutkan (tidak boleh bersafar lebih dari tiga hari kecuali bersama mahrom), maka pendapat ini tidak diketahui adanya salaf dari para sahabat yang berpendapat seperti itu, tidak pula diketahui adanya pendapat tabi’in. Bahkan kami tidak mengetahui ada ulama yang berpendapat sebelum mereka seperti itu.”[6]
Pentarjihan Pendapat
Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, “Wanita tidak wajib bersafar untuk haji dan tidak boleh ia melakukannya kecuali jika bersama suami atau mahromnya.”[7]
Lalu Ibnu Taimiyah membawakan di antara dalilnya sebagai berikut:
لاَ تُسَافِرِ الْمَرْأَةُ ثَلاَثًا إِلاَّ وَمَعَهَا ذُو مَحْرَمٍ
“Seorang wanita tidak boleh bersafar lebih dari tiga hari kecuali bersama dengan mahromnya.” (Muttafaqun ‘alaih, dari Ibnu ‘Umar radhiyallahu ‘anhuma)
لاَ تُسَافِرِ الْمَرْأَةُ إِلاَّ مَعَ ذِى مَحْرَمٍ ، وَلاَ يَدْخُلُ عَلَيْهَا رَجُلٌ إِلاَّ وَمَعَهَا مَحْرَمٌ » . فَقَالَ رَجُلٌ يَا رَسُولَ اللَّهِ إِنِّى أُرِيدُ أَنْ أَخْرُجَ فِى جَيْشِ كَذَا وَكَذَا ، وَامْرَأَتِى تُرِيدُ الْحَجَّ . فَقَالَ « اخْرُجْ مَعَهَا »
“Tidak boleh seorang wanita bersafar kecuali bersama mahromnya. Tidak boleh berkhalwat[8] (berdua-duaan) dengan wanita kecuali bersama mahromnya.” Kemudian ada seseorang yang berkata, “Wahai Rasulullah, aku ingin keluar mengikuti peperangan ini dan itu. Namun istriku ingin berhaji.” Beliau bersabda, “Lebih baik engkau berhaji bersama istrimu.” (Diriwayatkan oleh Bukhari, dari Ibnu ‘Abbas radhiyallahu ‘anhuma)
Setelah membawakan dalil-dalil tersebut, Ibnu Taimiyah rahimahullah berkata, “Dalil-dalil dari Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam tersebut menunjukkan diharamkannya safar wanita tanpa mahrom. Dan dalil-dalil tersebut tidak menyatakan satu safar pun sebagai pengecualian. Padahal safar untuk berhaji sudah masyhur dan sudah seringkali dilakukan. Sehingga tidak boleh kita menyatakan ini ada pengecualian dengan niat tanpa ada lafazh (pendukung). Bahkan para sahabat, di antara mereka memasukkan safar haji dalam hadits-hadits larangan tersebut. Karena ada seseorang yang pernah menanyakan mengenai safar haji tanpa mahrom, ditegaskan tetap terlarang.”[9]
Intinya, sejak dulu masalah ini ada silang pendapat karena beda dalam memahami dalil. Sehingga yang lebih kuat adalah yang lebih merujuk pada dalil. Alasan Ibnu Taimiyah ini lebih memuaskan karena didukung langsung oleh hadits yang shahih. Pendapat Ibnu Hazm cukup disanggah dengan alasan yang dikemukakan oleh Ibnu Taimiyah di atas. Jadi, pendapat yang menyatakan terlarangnya haji tanpa mahrom itu yang lebih kuat.
Dukungan dari Fatwa Al Lajnah Ad Daimah
Komisi Fatwa di Saudi Arabia, Al-Lajnah Ad-Daimah ditanya, “Seorang wanita shalihah setengah usia atau mendekati tua di Saba’ ingin haji dan tidak mempunyai mahram. Tapi di daerahnya ada seorang lelaki yang sholeh yang ingin haji bersama beberapa wanita dari mahramnya. Apakah wanita tersebut sah hajinya jika pergi bersama seorang lelaki sholeh yang pergi bersama beberapa wanita mahramnya dan lelaki tersebut sebagai pembimbingnya? Ataukah dia gugur dari kewajiban haji karena tidak ada mahram yang mendampingi padahal dia telah mampu dari sisi materi? Mohon fatwa tentang hal tersebut, sebab kami berselisih dengan sebagian kawan kami dalam hal tersebut.”
Jawaban:
Wanita yang tidak mempunyai mahram yang mendampingi dalam haji maka dia tidak wajib haji. Sebab mahram bagi seorang wanita merupakan istitho’ah (bentuk kemampuan) dalam melakukan perjalanan haji. Sedangkan kemampuan melakukan perjalanan merupakan syarat dalam haji. Allah Ta’ala berfirman,
وَلِلَّهِ عَلَى النَّاسِ حِجُّ الْبَيْتِ مَنِ اسْتَطَاعَ إِلَيْهِ سَبِيلًا
“ Mengerjakan haji adalah kewajiban manusia terhadap Allah, yaitu (bagi) orang yang sanggup mengadakan perjalanan ke Baitullah” (QS. ‘Ali Imran : 97)
Seorang wanita tidak boleh pergi haji atau lainnya kecuali bersama suami atau mahramnya, sebagaimana hadits yang dikeluarkan oleh Bukhari dan Muslim dari Ibnu ‘Abbas, ia mendengar Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda, “Janganlah sekali-kali seorang laki-laki berduaan (berkhalwat) dengan seorang wanita kecuali wanita itu disertai muhrimnya. Dan seorang wanita juga tidak boleh bepergian sendirian, kecuali ditemani oleh mahramnya.” Tiba-tiba berdirilah seorang laki-laki dan bertanya, “Ya, Rasulullah, sesungguhnya isteriku hendak menunaikan ibadah haji, sedangkan aku ditugaskan pergi berperang ke sana dan ke situ; bagaimana itu?” Rasulullah shallallahu ‘alaihi wasallam pun menjawab, “Pergilah kamu haji bersama isterimu.“
Demikian ini adalah pendapat Hasan Al Bashri, An Nakho’i, Ahmad, Ishaq, Ibnul Mundzir dan Ahli Ra’yi (madzhab Abu Hanifah). Pendapat ini adalah pendapat yang lebih tepat karena sesuai dengan keumuman hadits-hadits yang melarang wanita bepergian tanpa suami atau mahramnya. Pendapat tersebut berbeda dengan pendapat Imam Malik, Imam Asy Syafi’i dan Al-Auza’i. Di mana mereka menyebutkan syarat yang tidak bisa dijadikan hujjah. Ibnul Mundzir berkata, “Mereka meninggalkan pendapat yang begitu nampak jelas pada hadits. Masing-masing mereka menyebutkan syarat yang tidak bisa dijadikan hujjah“.
Wabillahit taufiq. Shalawat dan salam kepada Nabi kita Muhammad, keluarga dan sahabatnya.[10]
Demikian yang kami sajikan sebatas ilmu kami. Semoga kajian ini bermanfaat.
Alhamdulillahilladzi bi ni’matihi tatimmush sholihaat.
Finished after Zhuhur, on 12 Dzulqo’dah 1431 H (20/10/2010), in KSU, Riyadh, Kingdom of Saudi Arabia
Penulis: Muhammad Abduh Tuasikal
[1] Al Minhaj Syarh Shahih Muslim, Yahya bin Syarf An Nawawi, Dar Ihya’ At Turots, 1392, 9/104
[2] Kami sarikan dari Al Mawsu’ah Al Fiqhiyah, index “hajj”, point 25, 17/35-36.
[3] Al Minhaj Syarh Shahih Muslim, 9/104.
[4] ‘Aunul Ma’bud Syarh Sunan Abi Daud, Al ‘Azhim Abadi Abuth Thoyib, Darul Kutub Al ‘Ilmiyyah, 1415, 5/103-104.
[5] Al Muhalla, Ibnu Hazm, Mawqi’ Ya’sub (sesuai standar cetakan), 7/47-48
[6] Al Muhalla, 7/48
[7] Syarh Al ‘Umdah, Ibnu Taimiyah, Maktabah Al ‘Ubaikan, 1413 H, 2/172
[8] Tafsiran seperti ini lihat Fathul Bari, Ibnu Hajar, Darul Ma’rifah, 1379, 4/77
[9] Syarh Al ‘Umdah, 2/174.
[10] Yang menandatangani fatwa ini: Syaikh ‘Abdul ‘Aziz bin ‘Abdillah bin Baz sebagai ketua, Syaikh ‘Abdur Rozaq ‘Afifi sebagai wakil ketua, Syaikh ‘Abdullah Ghudayan dan Syaikh ‘Abdullah bin Mani’ sebagai anggota. Fatwa no. 1173, 11/90.